BEKERJA DENGAN SEPENUH HATI
WHAT'S NEW?
Loading...

KKN 2018 | Kelurahan Sumber




K
egiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan kegiatan tahunan yang dilaksanakan oleh Yayasan Invada (STIBA & STKIP Invada). Peserta yang mengikuti kegiatan ini diantaranya merupakan mahasiswa tingkat 2 semester 4 dengan jumlah 66 orang yang terbagi ke dalam 8 kelompok dan tersebar di beberapa desa dan kelurahan yang ada di Kecamatan Sumber.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan rasa sosial pada mahasiswa. Mahasiswa dituntut agar mampu menganalisa potensi yang perlu dikembangkan dan hal-hal yang perlu diperbaiki. Kelurahan Sumber ini memiliki banyak potensi wisata dan niaga. Dalam hal ini, mahasiswa KKN STIBA & STKIP Invada membantu meningkatkan potensi wisata, yaitu, mengadakan kegiatan kerja bakti membersihkan Taman PKK. Taman PKK ini menjadi simbol dan tempat yang banyak dikunjungi di wilayah Kelurahan Sumber. Kegiatan kerja bakti ini biasa diadakan satu kali dalam satu bulan, dan mahasiswa KKN berkesempatan ikut serta dalam kegiatan tersebut.

0 komentar:

Posting Komentar